Handy Talky untuk Koordinasi Event

Handy Talky merupakan alat komunikasi paling murah berbasis frekuensi radio yang akan kita sebut sebagai HT, dengan alat ini percakapan jarak jauh bisa dilakukan. biasanya untuk berkoordinasi antar 1 orang dengan yang lainnya atau berkelompok dengan 1 orang sebagai leader untuk mengatur traffic pembicaraan.

Penggunaan HT saat ini merupakan keharusan untuk suatu acara agar koordinasi antar panitia tidak terganggu, disamping user friendly alat ini dapat melakukan percakapan multi arah atau kalau dalam dunia GSM (handphone) biasanya disebut telphone conferance atau ngobrol berkelompok, demikian pula dengan HT telphone conference pun bisa juga dilakukan asalkan masih dalam 1 frekuensi maka semua anggota bisa mendengarkan pembicaraan anggota yang lain.

dengan kenyamanan berkomunikasi seperti ini kami terpanggil untuk menyewakan HT diberbagai acara / event yang memerlukan koordinasi yang cepat dan murah serta mobilisasi yang tinggi.

 

Leave a comment